Komisi D Agendakan Rapat Koordinasi Antar Kepala Sekolah


Dibaca: 21344 kali 
Sabtu,17 Desember 2016 - 17:04:26 WIB
Komisi D Agendakan Rapat Koordinasi Antar Kepala Sekolah Suryati

BAGANSIAPIAPI - Dalam kegiatan temu konstituen dan klien kerja Komisi D baru-baru ini, Sekretaris Komisi D DPRD Rohil Hj Suryati mengatakan, diperlukan rapat koordinasi antar kepala sekolah se-Rohil.

Rapat tersebut, katanya, sebagai media evaluasi sekaligus untuk mendengar timbang saran dari para pimpinan sekolah, guna memajukan pendidikan di Rokan Hilir. Wacana ini, lanjutnya, akan disampaikan kepada Dinas Pendidikan Rohil.

Dalam kegiatan silaturahmi sekaligus untuk menampung aspirasi pihak sekolah dan para guru tersebut, Komisi D mendapatkan beberapa poin kuat penunjang wacana rakor. Menurut Suryati, paling tidak ada empat catatan penting hasil dari pertemuan Komisi D dengan pihak sekolah dan para guru tingkat SMP se-Kecamatan Bangko.

Empat catatan itu, antara lain berupa usulan tentang perbaikan fasilitas sekolah yang paling banyak, artinya dunia pendidikan di Rohil masih sangat kurang memuaskan untuk melayani siswa, berhubung fasilitas yang tersedia masih sangat minim.

Selain itu usulan untuk membuat rapat koordinasi tersebut bersama dengan Dinas Pendidikan paling tidak tiga bulan sekali. Tujuannya untuk mengevaluasi kemajuan pendidikan secara rutin.

Pihak UPTD Bangko juga menyampaikan usulan agar tersedianya pos anggaran kegiatan rutin di bidang seni, budaya dan olahraga. Terutama untuk program yang bersifat nasional yang dilaksanakan setiap tahunnya.

“Kita sudah mencatat apa saja yang menjadi keluhan masing-masing pihak sekolah tingkat SMP yang ada di Kecamatan Bangko,” kata Hj Suryati. Sabtu (17/12)

Semua usulan pihak sekolah tingkat SMP di Kecamatan Bangko itu secara teknis segara akan ditindaklanjuti ke lembaga legislatif terutama Komisi D sendiri yang membidangi pendidikan.

“Kita perjuangkan aspirasi pihakpihak sekolah yang sudah kita serap melalui pertemuan silaturahmi yang kita gelar, baik pada masa reses maupun pertemuan dan kunjungan lainnya. Kita berharap apa yang menjadi pokok pikiran dewan dapat terealisasi pada tahun 2017 mendatang,” pungkasnya.(adv/DPRD)

 


Akses trikriau.com Via Mobile m.trikriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

BERITA TERPOPULER Index »

ALAMAT KANTOR PUSAT:
Jl. Soekarno-Hatta ,Komplek Cemara Gading-Pekanbaru, Riau
TELP / HP : 0853-7522-3890
Email: [email protected] / [email protected]
AVAILABLE ON :