Uihhhh.....Puluhan Pejabat Bersaing Perebutkan Kursi Sekwan Riau


Dibaca: 14098 kali 
Rabu,10 Februari 2016 - 19:05:06 WIB
Uihhhh.....Puluhan Pejabat Bersaing Perebutkan Kursi Sekwan Riau

PEKANBARU - Sebanyak puluhan pejabat tinggi pratama atau eselon II mengikuti seleksi jabatan Sekretaris DPRD Riau. Seleksi terbuka ini diikuti sejumlah pejabat yang sebelumnya sudah lulus Assesment 2015 lalu. Seleksi terbuka ini dilakukan Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) di UPT Diklat Jalan Ronggo Warsito.

Seleksi terbuka ini disaksikan langsung rombongan komisi A DPRD Riau yang memang sengaja datang untuk melihat proses seleksi. Dari pantauan dilapangan, terdapat beberapa nama yang ikut seleksi calon Sekwan ini. Sebut saja Chairul Riski, Edi Satria, Noverius, Kaharuddin, Irhas Irfan, M Yusuf, HM Yakub, Rifai Yasin, Ferri Yusnadi, Said Saqlul Amri , Feradis.

Kepala BKP2D, Asrizal mengatakan, 20 orang tersebut merupakan hasil seleksi dari asesment sebelumnya dengan beberapa aspek sesuai arahan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

"Yang dilakukan ini sesuai dengan arahan KASN maka dilakukan tahapan seleksi mengacu kepada hasil Assesment sebelumnya. Sebelum ada 75 yang lulus dari 75 dikerucutkan berdasarkan jabatan yang dilamar eselon IIa dan IIb ke berikutnya. Kemudian tahap selanjutnya seleksi aspek serumpun tidaknya jabatan yang dilamar akhirnya tinggal 28. Kemudian diseleksi lagi tinggal 20," jelasnya.

Sedangkan seleksi 20 nama tersebut dilakukan oleh Panitia Seleksi (Pansel) yang diketuai Prof DR Muchtar Achmad.

"Saat ini mengikuti tes kompetensi bidang berupa persentasi dan wawancara kemudian nantinya akan mengambil tiga terbaik oleh Pansel untuk diajukan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (Plt Gubernur Riau) dengan diteruskan ke Pimpinan DPRD," katanya.

Ditanyai mengenai target akan dilakukan sesegera mungkin. "Target kita ya secepatnya. Jadi habis ini nanti rapat pansel untuk menentukan tiga nama," tutupnya.(hlc/mt)


Akses trikriau.com Via Mobile m.trikriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

BERITA TERPOPULER Index »

ALAMAT KANTOR PUSAT:
Jl. Soekarno-Hatta ,Komplek Cemara Gading-Pekanbaru, Riau
TELP / HP : 0853-7522-3890
Email: [email protected] / [email protected]
AVAILABLE ON :